Jember, 3 Juni 2021,  Setelah beberapa bulan yang lalu tepatnya bulan Desember 2020 Perjanjian Kerjasama antara Fakultas Teknik Universitas Jember dengan PTIntidaya Dinamika Sejati di tanda tangani akhirnya Fakultas Teknik Universitas Jember kedatangan tamu istimewa yaitu Direktur Utama PTIntidaya Dinamika Sejati : Bpk. Herman Saputra Kartawijaya, Dipl. Ing

Dalam sambutannya  Dekan Fakultas Teknik Universitas Jember mengucapkan selamat datang kepada bapak Direktur Utama PTIntidaya Dinamika Sejati dengan adanya kerjasama yang ini kami merasa sangat gembira karena sesuai dengan visi misi Fakultas Teknik adalah mencetak Mahasiswa yang unggul khusunya di bidang teknik, kami juga merasa beruntung karena banyak mahasiswa dari Program Studi Teknik Mesin bisa menjalankan magang di PTIntidaya Dinamika Sejati  selama untuk mencari pengalaman di industry yang bergerak di bidang Authorized Distributor dan Service Centre di Indonesia untuk brand BECKER dari Germany dan PEDRO GIL dari Spain.

Sesuai dengan Program Mahasiswa merdeka dan kampus merdeka (MBKM)  Sehingga mahasiswa bisa praktek magang selama 6 bulan di Industri dan kami harap kerjasama ini tidak hanya sebatas mahasiswa magang akan tetapi nantinya juga akan diadakan Dosen magang di PTIntidaya Dinamika Sejati   untuk riset dan tim PTIntidaya Dinamika Sejati  untuk memberikan traformasi ilmu dan pengalamannya kepada Mahasiswa Fakultas Teknik Kusunys Teknik Mesin dan Teknik Elektro.

Sedang Direktur Utama PTIntidaya Dinamika Sejati  Bapak Herman Saputra Kartawijaya, Dipl. Ing yang lulusan Jerman mengatakan ini sudah lama menjadi cita-cita kami sejak kuliah di Jerman untuk membagikan ilmu kepada mahasiswa-mahasiswa di Indonesia khususnya warga Kabupaten Jember karena saya adalah asli orang Jember dan pengalaman saya dulu saya magang  selama 6 bulan sebelum saya lulus dan magang selama satu tahun setelah lulus ini sudah ketentuan. Dan stelah adanya adik-adik mahasiswa yang magang di tempat kami kami marasa sangat senang. Dulu pertama kali kami menerima siswa magang hanya anak2 STM negeri karena Fakultas Teknik belum ada dan sekarang sudah kerja sama kami sangat bangga dengan adik-adik mahasiswa dan kami sangat apresiasi dengan mahasiswa Fakutas Teknik Universitas Jember dan rata-rata pegawai kami di PTIntidaya Dinamika Sejati adalah lulusan Fakultas Teknik Universitas Jember hanya beberapa orang saja yang lulusan perguruan tnggi lain.

Sedang Bapak Jhonatan Saputra menjelaskan kami akan menunggu Fakultas Teknik untuk bisa mengirimkan mahasiswanya secara terus menerus sehingga tidak terputus selama 6 bulan kedepan sehingga tidak terjadi kekosongan atau Gab dan yang paling penting selama mahasiswa magang menjadi tanggung jawab PTIntidaya Dinamika Sejati sehingga semua aturan mengikuti kami dan ini harus menjadi komitmen.

Kami sangat apresiasi dengan keulatan adik-adik mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Jem ber sehingga nantinya kami juga akan rekrutmen jika ada mahasiswa mahir untuk di kerjakan di PTIntidaya Dinamika Sejati  dan nanti kami akan memberikan ide-ide ke teman-teman Fakultas Teknik Universitas Jember tentang Geerbok yang sekarang sedang kami kerjakan karena potensi Geerbok sangat bagus sehingga membutuhkan link yang bagus antara Fakultas Teknik Universitas Jember dengan PTIntidaya Dinamika Sejati (satar)