Pameran elektro merupakan salah satu program kerja dari Himpunan Mahasiswa Elektro (HME). Pameran elektro dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan servis elektro dalam rangka pekan elektro. Pameran elekto dilaksanakan pada tanggal 2 November 2019 bertempat di halaman gedung Soetardjo Universitas Jember. Kegiatan ini guna meramaikan acara Jember Line Tracer (JLT) IX dan mengenalkan hasil kreativitas mahasiswa elektro kepada peserta maupun penonton JLT.
Pameran elektro memiliki tujuan meningkatkan kreativitas mahasiswa dalam bidang elektro, implementasi atau wujud hasil ilmu yang didapat di perkuliahan berupa alat hasil karya mahasiswa Teknik Elektro, dan mengenalkan mengenalkan Teknik Elektro kepada pelajar dan masyarakat luas. Kegiatan ini di ikuti dan menampilkan alat dari komunitas PORCOM, ELCO, Kendali, dan UKM Robotika. Komunitas PORCOM menampilkan trainer instalasi penerangan rumah. Komunitas ELCO menampilkan alat implementasi Arduino pada running text. Komunitas Kendali menampilkan prototype traffic light berbasis PLC. UKM Robotika menampilkan robot abu Indonesia (LAHBAKOSAN) yang pernah diikutkan pada ajang KRI 2019.