Sabtu (30/03/2019), merupakan hari yang paling di tunggu oleh keluarga besar Teknik Elektro Universitas Jember. Karena pada hari itu merupakan puncak acara perayaan Diesnatalis Teknik Elektro yang ke-19.
Diesnatalis Teknik Elektro adalah sebuah perayaan hari jadi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas jember di agendakan setiap tahunnya. Selain merayakan hari jadi Teknik Elektro, acara ini bertujuan untuk menjalin rasa persaudaraan dan kekeluargaan mahasiswa Teknik Elektro, serta menumbuh-kembangkan jiwa kemanusiaan.
Teknik Elektro kali ini memperingati hari jadi Teknik Elektro yang ke-19 yang artinya Teknik Elektro sudah berumur 19 tahun dengan mengangkat tema “Berani Bersemi Dengan Bersinergi dalam Harmoni“. Tema yang digunakan pada Diesnatalis Teknik Elektro Ke-19 ini telah menjadi kesepakatan bersama dari semua pihak yang berperan dalam acara ini yang berarti “Berani Melakukan Hal Baru dengan Semangat Tinggi Dibalut dalam Irama Musik Sebagai Penyemangat”
Acara Diesnatalis Elektro yang ke-19 ini sudah berlangsung selama satu bulan dengan berbagai lomba sebagai serangkaian acara dari awal bulan Maret hingga malam puncak Diesnatalis Elektro. Lomba – lomba itu diantaranya adalah voli dan tarik tambang yang dilaksanakan pada tanggal 5, 6 dan 10 Maret 2019 bertempat di Lapangan Rusunawi, futsal yang dilaksanakan pada tanggal 8 – 12 Maret 2019 bertempat di Lapangan Jack Patrang, bulutangkis yang dilaksanakan pada tanggal 14 – 16 Maret 2019 bertempat di Rush Badminton, PES dan HAGO yang dilaksanakan pada tanggal 13 dan 14 Maret 2019 bertempat di Ruang 23 dan 25 Lt. 3 Gedung B Fakultas Teknik Universitas Jember, Mobile Legend yang dilaksanakan pada tanggal 4 – 24 Maret 2019, dan catur yang dilaksanakan pada tanggal 21 dan 28 Maret 2019.
Selain itu, diadakan acara Family Gathering dengan acara inti yaitu sharing pengalaman alumni dan hiburan games yang dikhususkan untuk mahasiswa Teknik Elektro dengan maksud dan tujuan untuk melatih kerjasama, kekompakan dan meningkatkan kebersamaan serta keakraban.
Pada acara puncak, ada sambutan dari Bapak Sri Kaloko selaku ketua jurusan Teknik Elektro, Ardhiansyah Fany Ilhami selaku Ketua Himpunan Teknik Elektro, serta M. Faishal Rasyid Ramdhani sebagai Ketua Pelaksana Diesnatalis Teknik Elektro yang ke-19. Selain itu ada juga sesi pemotongan tumpeng yang menandakan telah bertambah dewasa usia Teknik Elektro Universitas Jember. Dalam acara puncak itu juga menjadi momen membahagiakan bagi para pemenang lomba serangkaian acara Diesnatalis, karena pada malam itu adalah malam pembagian hadiah.
Acara yang menghadirkan bintang tamu keren serta pengisi acara yang luar biasa menjadikan acara puncak Diesnatalis Teknik Elektro yang ke-19 ini berkesan bagi keluarga Teknik Elektro umumnya dan para panitia Diesnatalis khususnya. Pengisi-pengisi acara puncak kemarin tentunya dari mahasiswa Teknik Elektro sendiri, seperti tari tradional dari angkatan 17 kolaborasi dengan angkatan 18 serta band dari angkatan 16 dan 18.
Diesnatalis Teknik Elektro ini merupakan acara yang berkesan bagi keluarga besar Teknik Elektro Universitas Jember, bagaimana tidak. Inilah momen dimana keluarga besar Teknik Elektro berkumpul. Dari segenap panitia serta keluarga besar Teknik Elektro berharap semoga acara ini dapat bermanfaat bagi mahasiswa/i serta civitas akademik Teknik Elektro Universitas Jember.