Jember, 13 Maret 2023 Fakultas Teknik Universitas Jember setiap hari senin selalu mengadakan apel pagi sedangkan yang menjadi Pembina Apel adalah Dekan Fakultas Teknik Universitas Jember Dr. Ir. Triwahju Hardianto, ST.MT sedangkan dalam amanatnya Dekan memberikan informasi kegiatan yang sudah terlaksana dan rencana kerja selama seminggu ke depan sedangkan Rektor Universitas Jember Dr. Ir. Iwan Taruna, M.Eng. IPM dan Ketua Senat Universitas Jember, Drs. Andang, M.Hum mengikuti sebagai peserta apel pagi dan setelah apel pagi beliaau berdua meninjau bangunan gedung Laboratorium terpadu didampingi tim dekanat untuk mengadakan peninjauan dan arahan beliau kita harus menggunakan ruangan sebaik mungkin jangan sampai kelihatan kosong seperti Gua, dan setelah mengadakan dialog bersama beliau meneruskan kunjungan ke Fakultas lain di Lingkungan Universitas Jember.
Banyak pertanyaan terkait manfaat pelaksanaan apel pagi, salah satu dari pertanyaan itu adalah apa sih manfaat dari pelaksanaan apel pagi yang rutin dilakukan oleh organisasi seperti Fakultas Teknik Universitas Jember, adakah dampak yang positif yang bisa dipetik oleh para ASN untuk kelancaran pelaksanaan tugas dan fungsinya.
Sebagaimana lainnya pelaksanaan apel pagi yang dilakukan secara rutin di Fakultas Teknik tentu saja memiliki manfaat bagi kelancaran pelaksanaan tugas dan fungsi ASN. Dalam apel yang berlangsung selain sebagai sarana bagi pimpinan atau atasan untuk memberikan pembinaan, arahan dan melakukan pengawasan, di apel pagi juga akan disampaikan banyak informasi terkait pelaksanaan program dan kegiatan di Fakultas. Melalui apel pagi pimpinan atau atasan akan menyampaikan berbagai informasi penting terkait pelaksanasn program dan kegiatan yang ada di instansinya.
Apel pagi juga menjadi wahana yang tepat bagi pimpinan untuk mensuport bawahan atau staf yang ada dilingkupnya untuk tetap memiliki semangat kerja, loyalitas, integritas, produktivitas, moral kerja dan lainnya yang dibutuhkan organisasi kerja yang memungkinkan pelaksanaan tugas dan fungsi masing-masing ASN sebagai komponen pendukung dalam berbagai program dan kegiatan organisasi kerja sehingga dapat berjalan lancar sesuai dengan harapan bersama.
Lalu kemudian mengapa apel pagi harus dilakukan secara rutin, hal ini dilaksanakan dengan melihat berbagai perkembangan yang ada dilapangan bahwa perubahan arus informasi terkait pelaksanaan pekerjaan terus berubah dengan cepat sehingga dipandang perlu melalui apel pagi informasi yang berubah secara cepat tersebut harus tersampaikan dengan cepat pula sehingga setiap ASN yang ada dengan segera dapat menyesuaikan diri dengan cepat dengan perubahan yang terjadi.
Manfaat lainnya yang bisa dirasakan dari pelaksanaan apel pagi adalah juga menjadi sarana untuk mengevaluasi berbagai hal yang sudah disampaikan sebelumnya apakah sudah dilaksanakan atau belum dilakukan, bila belum terlaksana oleh pimpinan atau atasan akan diperkuat kembali untuk segera dilakukan atau diselesaikan.
Banyaknya manfaat yang dapat diperoleh dari apel pagi yang berlangsung di instansi masing-masing, sebagai ASN mari bersemangat untuk ikut apel pagi. Melalui apel pagi kita akan dapat memperoleh banyak informasi penting dan sangat dibutuhkan guna kelancaran pelaksanaan tugas dan fungsi sebagai ASN.