Tim Fakultas Teknik Universitas Jember berhasil meraih Juara 3 pada Kompetisi Bangunan Gedung Indonesia (KBGI) tahun 2022. Kegiatan yang digelar di Universitas Tarumanegara (Untar) 17-20 November 2022 itu ditutup hari minggu (20/11/22). Seluruh finalis telah menunjukkan karya prototype bangunan gedung dengan tema “Bangunan Gedung Tahan Gempa Berinovasi Material untuk Pengembangan Metropolitan Menyongsong Era Pasca Pandemi”. Bangunan gedung yang dilombakan terdiri dari delapan lantai. Tujuannya adalah untuk mengakomodasi sekaligus mengenalkan kebutuhan akan hunian vertikal (bangunan gedung apartemen. Model bangunan gedung yang dikompetisikan adalah berskala 1:50 untuk Struktur Baja dan Struktur Beton Pracetak. Siaran pers puspresnas menyebutkan, material struktural model bangunan gedung delapan lantai ditetapkan menggunakan baja dan beton pracetak dengan sistem rangka terbuka (open frame) yang meliputi komponen struktural seperti balok dan kolom dengan dinding penutup dari kertas karton (bukan pengaku rangka terbuka), pelat lantai menggunakan triplek, dan diberikan finishing untuk tujuan penilaian secara arsitektural dan estetika (Kampus replubika).

Rangkaian prototype gedung yang telah dibuat diuji dengan menggunakan meja getar (shaking table) dengan tujuan simulasi ground motion akibat gempa bumi agar lebih mendekati kejadian gempa yang sesungguhnya. Setelah melewati seluruh rangkaian penilaian, dewan juri menetapkan Tim Fakultas Tekni Universitas Jember sebagai juara 3 ajang KBGI tahun ini dan satu kategori khusus.

Klasifikasi Model Bangunan Gedung Bertingkat Baja

Juara 1 : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Juara 2 : Politeknik Negeri Malang

Juara 3 : Universitas Jember

Klasifikasi Model Bangunan Gedung Bertingkat Beton Pracetak

Juara 1 : Universitas Negeri Yogyakarta

Juara 2 : Politeknik Negeri Pontianak

Juara 3 : Universitas Muhammadiyah Malang

 

Kategori Khusus Klasifikasi Model Bangunan Gedung Bertingkat Baja

Bangunan Gedung dengan Material Inovatif untuk Pengembangan Metropolitan : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Kreativitas dalam Rancang Bangun : Universitas Jember

Kesesuaian Implementasi terhadap Desain : Politeknik Negeri Malang

Kinerja Seismik Arohara Edificio : Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Metode Pelaksanaan Konstruksi : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Bangunan Gedung dengan Material Inovatif untuk Pengembangan Metropolitan : Universitas Muhammadiyah Malang

 

Kreativitas dalam Rancang Bangun : Universitas Negeri Yogyakarta

Kesesuaian Implementasi terhadap Desain : Politeknik Negeri Pontianak

Kinerja Seismik : Universitas Tarumanagara

Metode Pelaksanaan Konstruksi : Politeknik Negeri Pontianak

The Most Inspiring Team : Universitas Gadjah Mada