Universitas jember merupakan salah satu instansi pendidikan negeri yang menganut tri dharma perguruan tinggi atau bisa di sebut dengan tiga dasar pada saat dia belajar dan mengajar di dalam institusi. Tiga darma yang dimaksud yaitu belajar, mengajar, dan mengamalkan. Untuk memenuhi tri dharma yang ke tiga yaitu mengamalkan ilmu yang sdah di dapatkan maka Himpunan Mahasiswa Elektro Fakultas Teknik Universitas Jember melakukan proker HME Goes To School atau biasa di sebut HME GTS dimana tujuan dari HME GTS itu sendiri yaitu untuk mengajarkan kepada siswa tentang dasar yang ada di Teknik Elektro Unej.
Proker yang di laksanakan pada 13 Oktober kemarin ini bertempat di SMA 2 Jember dengan target siswa yaitu siswa FISMADA atau Fisika dan Matematika SMA 2 yang merupakan ekstra kulikuler di sekolah tersebut. Tentunya yang membawakan materi serta pembelajaran merupakan mahasiswa elektro yang ternaung di dalam komunitas di elektro yaitu komunitas Porcom, Elco, IT-Com, Jet, Serta Komunitas Sistem Kendali yang setiap komunitasnya membawakan materi yang berbeda beda. Dimana seperti porcom membawakan tentang instalasi penerangan, dan sel surya. Komunitas Elco membawakan materi tentang Power Supply. IT-Com membawakan materi HTML dan Komunitas Sistem Kendali membawakan materi Arduino.
Apresiasi di dapatkan dari para siswa, dimana siswa sangat bersemangat untuk mendengarkan, bertanya, serta menjawab pertanyaan dari pemateri ketika mengulang kembali materi yang telah di bawakan, serta dari Pembina sekolah sendiri sangat berterimakasih karena sudah berkenan untuk memberikan pengetahuan tentang dunia teknik elektro dan juga Pembina dari sekolah tersebut mengharapkan agar kegiatan HME GTS dapat berjalan seterusnya agar angkatan berikutnya dapat pula mengetahui tentang teknik elektro. Ketua pelaksana sendiri juga mengucapkan banyak terimakasih kepada Pembina yang telat mengizinkan kami untuk membagi wawasan dan juga beliau berharap agar kegiatan berikutnya dapat terlaksana dengan lebih baik dan juga lingkup sekolah yang dibawakan juga bisa lebih meluas lagi, ujarnya.