Terletak di Gedung Teknik Lama (Patrang). Gedungnya menghadap ke arah barat. Laboratorium ini tidak pernah sepi dari mahasiswa dan dosen yang mengadakan penelitian.
Laboratorium ini digunakan untuk penelitian yang berhubungan dengan Tehnologi terapan. Mulai tehnologi sederhana sampai kepada nano tehnologi. Yang membikin bangga dari laboratorium ini, hampir seluruh peralatannya di disain dan diproduksi sendiri oleh mahasiswa atas bimbingan dosen Teknik Mesin Universitas Jember
Berikut ini diantara alat-alat yang ada di Laboratotium Tehnologi Terapan.
1. Mesin Bending Hidrolis
Mesin ini digunakan untuk mengukur kekuatan tekuk dari suatu material. Dari kekuatan tekuk material yang sudah diketahui ini, dapat ditentukan berapa kemampuan suatu material jika digunakan didalam konstruksi mesin.
2. DC Thermal Plasma Nano Material.
Alat ini digunakan untuk meneliti dan memproduksi material dalam ukuran nano meter.
3. Electric Furnace
Alat ini digunakan untuk melebur logam dengan titik lebur rendah, seperti Alumunium, Timah dan sebagainya. Alat ini biasanya digunakan untuk menyiapkan material yang akan digunakan untuk penelitian nano material.
4. Vacum Caster
Alat ini digunakan untuk memproduksi barang-barang yang terbuat dari fibre glass. Dengan alat yang sederhana ini dapat dibuat berbagai macam peralatan dan benda kerja yang digunakan untuk penelitian.
5. Filamen Winder
Alat ini digunakan untuk memproduksi benda kerja fibre glass, yang berbentuk silindris.
5. TGA Tester
3. Alat pengampelas benda kerja.
Alat ini digerakkan oleh motor listrik. Digunakan untuk meratakan permukaan benda kerja yang akan diuji.
Masih banyak lagi alat-alat yang ada di laboratorium ini, sehingga mahasiswa sangat mudah untuk membuat benda kerja yang akan diteliti.